Berita Moto GP Hari Ini Penghormatan Terakhir Ini Mengubah Mimpi Buruk Valentino Rossi Jadi Indah

TRIBUNJOGJA.COM - MotoGP 2021 berakhir, demikian juga karier balap Valentino Rossi di Moto Grand Prix yang telah ia lakoni selama lebih kurang 25 tahun. Valentino Rossi merasa pensiun adalah mimpi buruk baginya. Namun, ada di antara sederet moment pada balapan terakhirnya di MotoGP Valencia yang mampu mengubah mimpi buruk itu menjadi akhir yang indah baginya.

Rossi pada akhirnya mengaku sangat menikmati dan merasa senang dengan akhir kariernya di MotoGP. Pada akhir dari serangkaian agenda MotoGP Valencia di Sirkuit Ricardo Tormo, Spanyol, Valentino Rossi dinobatkan sebagai legenda MotoGP lewat pada acara FIM MotoGP Awards 2021, Senin (16/11/2021).

Agenda penganugerahan gelar legenda untuk Valentino Rossi itu adalah pelangkap yang sempurna bagi the doctor.

Setelah moment itu, Rossi tidak akan lagi terlihat di balapan MotoGP selanjutnya. Rossi telah pensiun dan menjadi legenda. 

Akhir karier Rossi ditandai dengan balapan terakhirnya di MotoGP Valencia. Setelah melewati garis finis Sirkuit Ricardo Tormo, Rossi mendapat sambutan meriah dari para rider hingga penonton yang kompak memakai atribut serba kuning, warna khas The Doctor.

Kala itu muncul tayangan yang memuat video mantan pebalap hingga sejumlah atlet kenamaan dunia. Mereka mengucapkan salam perpisahan untuk Rossi. Di paddock, Rossi disambut oleh para staf. Mereka meneriakkan yel-yel, sementara Rossi tersenyum lebar.

Seluruh penghormatan yang diberikan berhasil membuat karier Rossi berakhir dengan indah. Setelah itu, penghormatan terakhir untuk Rossi terwujud lewat gelar legenda yang secara resmi diberikan pada acara FIM MotoGP Awards.

Rossi resmi bergabung dengan sederet nama legenda MotoGP lainnya seperti Giacomo Agostini, Mick Doohan, Geoff Duke, Wayne Gardner, Mike Hailwood, Daijiro Kato, Eddie Lawson, Anton Mang, Angel Nieto, Wayne Rainey, Phil Read, Jim Redman, Kenny Roberts, dan Jarno Saarinen.

Di samping itu, masih ada nama Kevin Schwantz, Barry Sheene, Marco Simoncelli, Freddie Spencer, Casey Stoner, John Surtees, Carlo Ubbiali, Alex Criville, Franco Uncini, Marco Lucchinelli, Randy Mamola, Kork Ballington, Dani Pedrosa, Stefan Doerflinger, Jorge ‘Aspar’ Martinez, hingga mendiang Nicky Hayden.

Fans pebalap Italia Valentino Rossi bersorak dari tribun selama balapan MotoGP Grand Prix Valencia di arena pacuan kuda Ricardo Tormo di Cheste, pada 14 November 2021. Seorang ikon olahraga memasuki masa pensiun pada 14 November 2021 di MotoGP Valencia di mana sembilan -nama juara dunia waktu Valentino Rossi akan menghiasi grid untuk terakhir kalinya. Fans pebalap Italia Valentino Rossi bersorak dari tribun selama balapan MotoGP Grand Prix Valencia di arena pacuan kuda Ricardo Tormo di Cheste, pada 14 November 2021. Seorang ikon olahraga memasuki masa pensiun pada 14 November 2021 di MotoGP Valencia di mana sembilan -nama juara dunia waktu Valentino Rossi akan menghiasi grid untuk terakhir kalinya. (JOSE JORDAN / AFP)

Setelah resmi dinobatkan sebagai legenda MotoGP, Rossi mengatakan bahwa pensiun adalah mimpi buruk baginya, dikutip Tribun Jogja dari laman kompas.com.

Belum ada Komentar untuk "Berita Moto GP Hari Ini Penghormatan Terakhir Ini Mengubah Mimpi Buruk Valentino Rossi Jadi Indah"

Posting Komentar