Belum Juga Resmi di Indonesia Hyundai Sudah Duluan Luncurkan Creta Facelift

OTOSIA.COM - Kehadiran Hyundai Creta di Indonesia sedang hangat dibahas netizen. Munculnya foto-foto saat mobil ini dites jalan memicu spekulasi bahwa kemungkinan besar Creta akan dipasarkan ke Tanah Air.

Belum juga kabar positif sampai ke sini, Hyunda Creta India sudah lebih dulu mengalami facelift.

1 dari 4 Halaman

Wajah Hyundai Creta facelift pertama kali diunggah oleh autocarindia.com, Minggu (25/7/2021). Nampak jelas fascia depan mobil berubah total. Untuk versi terbarunya, Hyundai menggunakan bahasa desain dari Hyundai Tucson, di mana sebelumnya dari Hyundai Santa Fe pre-facelift.

Posisi lampu depan menurun dan menjorok ke arah depan. Grille pun ikut berubah, kini terlihat lebih tegas sebab dipenuhi ornamen berbentuk lancip. Lampu Day-time Running Light (DRL) juga berubah lokasi. Sekarang DRL-nya menyatu dengan grille sama persis seperti Hyundai Tuscon terbaru.

2 dari 4 Halaman

Untuk dapur pacunya, mengutip autocarindia.com, Selasa (27/7/2021), akan menggunakan mesin bensin dan diesel yang digunakan saat ini.

Pilihan mesinnya adalah 1.500cc bensin dan diesel ditambah pula 1.400cc bensin turbo. Kedua jantung pacu 1.500cc mempunyai opsi untuk transmisi manual atau otomatis, sedangkan yang 1.400cc turbo hanya tersedia dengan Dual Clutch Transmission (DCT).

Selain itu, belum ada kabar mengenai spesifikasi fitur, tanggal pasti peluncuran, harganya dan tampang bagian belakang versi facelift ini.

3 dari 4 Halaman

Untuk Creta saat ini, mobil tersebut dibanderol INR10 Lakh (Rp 205.350.000 dengan kurs 1 Lakh = Rp 20.535.000) hingga termahalnya INR17.71 Lakh (Rp 360.398.500) di India.

Fitur-fitur kenyamanan mencakup panoramic sunroof, jok depan dengan pendingin, ambience lighting, 17.78cm speedometer dengan layar digital, wireless charging, jok kulit dan kerai belakang.

4 dari 4 Halaman

Sementara itu fitur keselamatan cukup lengkap. Ada Vehicle Stability Management (VSM), Electronic Stability Control (ESC), Hill Start Assist (HAS), kamera mundur dengan garis dinamis, Anti-lock Braking System (ABS), rem belakang cakram dan Emergency Stop Signal (ESS).

Mungkinkah Creta di Indonesia akan mendapatkan facelift yang serupa? Tunggu kabar selanjutnya hanya di Otosia.

BACA INI JUGA DONG OTOLOVERS

Belum ada Komentar untuk "Belum Juga Resmi di Indonesia Hyundai Sudah Duluan Luncurkan Creta Facelift"

Posting Komentar