Tak Bisa Samai MU di Bursa Transfer Eks Bek Liverpool Ini Mengaku Prihatin

TRIBUNSOLO.COM - Musim ini, banyak klub di liga inggris yang tampak ganas berburu di bursa transfer.

Banyak pemain-pemain besar yang direkrut demi memperkuat tim musim depan.

Bahkan, rival Liverpool Manchester United rekrut Raphael Varane. Namun, berbeda dengan kebanyakan klub, aktivitas Liverpool di bursa transfer tampaknya cukup tenang.

Baca juga: BREAKING: Juventus Capai Kesepakatan Datangkan Kaio Jorge, Kontrak Hingga 2026

Baca juga: Hasil Akhir Pra Musim Arsenal Vs Chelsea: The Blues Menang Tipis, Debut Ben White Beri Kesan Positif

Liverpool baru mendatangkan satu pemain pada bursa transfer musim panas 2021.

Pemain tersebut adalah Ibrahima Konate yang diboyong Liverpool dari RB Leipzig dengan biaya sebesar 40 juta euro atau sekitar Rp 686 miliar.

Hal tersebut membuat beks bek kiri Liverpool, Jose Enrique, menyemprot aktivitas transfer The Reds.

Adapun Liverpool juga harus merelakan Georginio Wijnaldum angkat kaki pada bursa transfer musim panas ini.

Wijnaldum memutuskan tidak memperpanjang kontrak di Liverpool dan bergabung ke Paris Saint-Germain secara gratis.

Sementara itu, rival Liverpool di Liga Inggris, Manchester United, nampak aktif dalam bursa transfer musim panas 2021.

Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, berhasil merekrut winger incarannya, yaitu Jadon Sancho.

Belum ada Komentar untuk "Tak Bisa Samai MU di Bursa Transfer Eks Bek Liverpool Ini Mengaku Prihatin"

Posting Komentar